Polda Sumatera Utara Laksanakan Kegiatan Rapat Penerimaan Terpadu Anggota Polri TA.2018 Jajaran Polda Sumut, di Aula Catur Prasetya Lt. 4 Mapolda Sumut, Rabu 4/4/2018 Pukul 08.30 wib.
Kegiatan ini di hadiri oleh Kapolda Sumut Irjen Pol. Drs Paulus Waterpauw, Irwasda Polda Sumut, Pejabat Utama Polda Sumut, Kepala Pusat Studi HAM Unimed, DR. Majda Muntadz, M.Si, LSM Polri Watch, Bp. Bambang, SH, Auditor IT Unika St. Thomas, Bp. Tonni Limbong, Himpunan Psikologi Sumut, Ibu Srisupriantini, serta para peserta rapat penerimaan terpadu anggota Polri Jajaran Polda Sumut.
Dalam kegiatan ini diawali dengan doa, kemudian Paparan Karo SDM terkait Kesiapan Polda Sumut dalam Kegiatan Seleksi Penerimaan Anggota Polri TA 2018, di lanjutkan Sambutan Kapolda Sumut.
Dalam paparan Karo SDM tersebut penerimaan Anggota Polri Pada Polda Sumut akan di adakan dengan 2 Tahap yaitu tahapan seleksi tingkat panda dan Tahapan seleksi bintara tingkat subpanda (Polres Nias dan Polres Nias Selatan). Dalam Tahapan seleksi tingkat panda akan di laksanakan di Polda Sumut dengan tahap
- Rikmin awal
- Rik psikologi
- Rikkes-I
- Uji jasmani
- Uji akademik
- Rikkes-II
- PMK dan rik psikologi-Ii
- Rikmin akhir
- Sidang kelulusan tingkat panda
- Supervisi panpus
- Sidang kelulusan akhir
Pada Tahapan seleksi bintara tingkat subpanda dilaksanakan di Polres Nias dan Polres Nias Selatan. - Pakta integritas
- Rik psikologi
- Rikkes-I
- Uji Jasmani
Setelah pelaksanaan uji jasmani, selambat-lambatnya tanggal 18 Mei 2018 Calon Bintara PTU yang telah dinyatakan memenuhi syarat untuk mengikuti uji akademik di Polda.
Dalam amanatnya Kapolda sumut menekankan agar pada Pengadaan kuota bintara khusus, di harapkan panita dapat melakukan seleksi dengan sebaik-baiknya guna mendapat bintara dengan keahlian dan kemampuan khusus sesuai kuota yang dibutuhkan. Fokuskan perekruitan dari sekolah-sekolah atau akademi sesuai dengan fungsi yang dibutuhkan. Hindari pelaksanaan kegiatan yang fokus pada formalitas. Karena keberhasilan Polri mayoritas ada pada operasional dan implementasi pada setiap program Polri.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar