Selasa, 04 September 2018

BHABINKAMTIBMAS BERSAMA TNI DAN WARGA BERBURU TIKUS



BHABINKAMTIBMAS BERSAMA TNI DAN WARGA BERBURU TIKUS
Dalam upaya mensukseskan dan meningkatkan Program ketahanan pangan, Camat Tantom Angkola, Danramil yang diwaliki Babinsa Koptu Sujada, Personil Bahabinkamtibams Polsek Batang Angkola Kcd Pertanian Kec. Tantom Angkola, Lurah Panabari, Kepada Desa Situmbaga, Kepada Desa Purbatua dan Masyarakat Desa kurang lebih 250 Orang melakukan groyok tikus
Tikus merupakan musuh petani yang selama ini sangat sulit untuk diatasi, oleh karena itu Camat Tantom Angkola bersama Danramil berkoordinasi dan mengajak warga masyarakat untuk turun ke sawah membasmi hama tikus yang selama ini merusak tanaman petani dari pembenihan hingga musim panen
Dengan adanya gropyok tikus ini akan mengurangi serangan hama tersebut, apabila gropyok tikus ini sering dilakukan petani akan mendapatkan hasil panen yang lebih baik, sehingga program ketahanan pangan akan berhasil meningkat, pengendalian hama harus terus dilakukan bukan hanya hama tikus tetapi termasuk hama yang lainya. Oleh karenanya, para petani agar selalu berkoordinasi dengan PPL dan Babinsa agar semua kendala di lapangan cepat teratasi
Dengan semangat masyarakat turun lansung ke sawah bersama-sama untuk membasmi hama yang selama ini selalu mengganggu dan merugikan para petani di desa




Tidak ada komentar:

Posting Komentar